Sy teringat pembicaraan dengan sahabat, senior sekaligus guru bisnis dan organisasi saya... kita bebicara tentang do'a...
sy teringat juga tentang 2 Firman Tuhan "Aku bagaimana persangkaan hamba-Ku saja" dan "Berdo'alah kepada-Ku niscaya akan kukabulkan Do'a kalian semua" dan sebuah sabda Sang Nabi "Setiap kalimat adalah do'a)...jadi segala macam kalimat baik yang trucap, trfikir ataupun lintasan hati sekalipun itu adalah do'a...
sy jd teringat anekdot yg diceritakan oleh julia robert dalam film Eat, Pray,Love tentang kisah seseorang di Roma yang bertahun-tahun berdo'a kepada Tuhan ingin memenangkan sebuah undian lotere tanpa pernah sekalipun membeli lotere. Suatu saat Tuhan menjawab do'anya dengan berkata baiklah akan Aku kabulkan do'amu itu, tapi sekarang kau beli dulu tiket lotere nya...
Seringkali kita berdo'a kepada Tuhan untuk mewujudkan dan mengabulkan semua mimpi-mimpi kita tanpa usaha yang keras untuk mewujudkannya... ketika do'a kita itu tak kunjung terkabul seringkali kita menggugat Tuhan dan memvonis-Nya tidak adil pada kita... Sang Nabi pernah bersabda "Barang siapa yang bersungguh-sungguh pasti sukses"... ketika do'a kita tidak sukses terkabul berarti sangat mungkin ada sesuatu yang terlewatkan atau terlupakan.
Kita seringkali menafsirkan do'a itu adalah dengan menengadahkan tangan atau berbicara pada Tuhan sambil menyebutkan permohonan kita... padahal Do'a itu harus dilakukan secara total dan sungguh-sungguh baru bisa terkabul... artinya ketika kita memiliki mimpi lalu berdo'alah dengan lisan kita dengan menyebutkan do'a kita, lalu berdo'alah dengan fikiran kita dengan memperkuat dan memperjelas mimpi dan do'a kita serta memikirkan semua cara, langkah dan jalan untuk menuju terwujudnya do'a kita, lalu berdo'a dengan hati kita dengan memperkuat keyakinan pada janji dan kuasa Tuhan Sang Maha bahwa do'a kita akan pasti akan terkabul plus tingkatkan semangat untuk mewujudkannya... terakhir yang paling penting adalah berdo'a dengan raga kita, mulai langkahkan kaki kita dan gerakan tubuh kita untuk kita arahkan menuju terwujudnya do'a kita dan ikuti prosesnya dengan penuh keshabaran...
Setelah semua proses do'a itu kita lakukan maka selanjutnya adalah kuasa dan kasih sayang Tuhan yang bekerja, Dia akan memerintahkan semesta raya untuk tunduk dan mewujudkan do'a kita dengan cara2 yang kita sendiri tidak akan mampu membayangkannya...Dengan do'a dan usaha yang sungguh-sungguh Everything is possible ...
Pondok Ganesha 15
02 Desember 2010
Tidak ada komentar:
Posting Komentar